Sebagai vendor yang kian membesar, OPPO terus berbenah. Kali ini OPPO ganti logo baru. Logo baru OPPO ini untuk mengubah brand image dan menyegarkan diri di hadapan konsumen, langkah ini memang perlu.
Selidik punya selidik memang tak ada perbedaan jika dilihat sekilas antara logo lama dan logo baru. Tapi kalau diperhatikan serius maka terlihat font yang dipakai berbeda antara logo lama dengan logo baru OPPO.
Logo OPPO ini sudah dipakai di situs resmi OPPO. Kepastian soal penerapan belum resmi diumumkan tapi logo baru OPPO 2019 ini memang bakal dipakai dalam waktu dekat.
OPPO ganti logo: font baru nan modern
Strategi OPPO mengganti logo ini menurut kami langkah yang tepat. Pasalnya dari segi desain, logo baru ini terlihat lebih simpel dan sesuai buat generasi millenials aaat ini. Karakternya terlihat lebih modern dan kekinian.
Langkah OPPO ganti logo baru ini sebatas pada situs resmi OPPO website di China saja. Karena situs regional dan global masih menggunakan yang lama.